Pelatihan
mempersiapkan peserta latihan untuk mengambil jalur tindakan tertentu yang
dilukiskan oleh teknologi dan organisasi
tempat bekerja, dan membantu peserta memperbaiki prestasi dalam kegiatannya
terutama mengenai pengertian dan keterampilan.
(Rolf P. Lynton dan Udai Pareek—Pelatihan dan Pengembangan Tenaga Kerja, Pustaka Binaman Jakarta 1998)¹.
(Rolf P. Lynton dan Udai Pareek—Pelatihan dan Pengembangan Tenaga Kerja, Pustaka Binaman Jakarta 1998)¹.
Menurut Mathis
(2002), Pelatihan adalah suatu proses dimana orang-orang mencapai kemampuan
tertentu untuk membantu mencapai tujuan organisasi².
Dictionary of
Psychology di atas secara lebih luas merinci pengertian perkembangan
manusia sebagai berikut³.
1. The
progressive and continuous change in the organism from birth to death,
perkembangan itu merupakan perubahan yang progresif dan terus menerus dalam
diri organisme sejak lahir hingga mati.
2. Growth,
perkembangan itu berarti pertumbuhan.
3. Change
in the shape and integration of bodily parts into functional parts,
perkembangan berarti perubahan dalam bentuk dan penyatuan bagian-bagian yang
bersifat jasmaniah ke dalam bagian-bagian yang fungsional.
4. Maturation
or the appearance of fundamental pattern of unlearned behavior, perkembangan
itu adalah kematangan atau kemunculan pola-pola dasar tingkah laku yang bukan
hasil belajar.
CV.
Garuda Trisakti merupakan perusahaan yang
bergerak pada bidang percetakan yang mana proses Pelatihan Pengembangan
karyawan dilakukan pada saat proses seleksi calon karyawan yang telah
dilaksanakan untuk dibimbing dan dibina. CV. Garuda Trisakti melakukan
pelatihan dan pengembangan yang bertujuan agar karyawan yang bekerja pada
perusahaan tersebut memahami work flow / alur pekerjaan sehingga paham betul
dengan kegiatan cetak mencetak yang akan karyawan jalankan, yakni mengetahui
proses kerja pembuatan pelat cetak (Pre Press) , proses cetak (Press) dan
finishing pada hasil cetakan (Post Press). Dengan adanya Pelatihan dan
pengembangan ini memudahkan karyawan dalam bekerja serta menghindarkan dari
segala faktor yang merugikan perusahaan. Diantara aspek-aspek tujuan dari
pelatihan dan pengembangan pada perusahaan, yakni sebagai berikut⁴:
- Meningkatkan kualitas keahlian karyawan sejalan dengan perubahan teknologi. Melalui pelatihan, pelatih (trainer) memastikan bahwa setiap karyawan dapat secara efektif dan efisien mengembangkan kapasitas potensi yang dimilikinya.
- Menghemat waktu belajar karyawan untuk menjadi kompeten dalam pekerjaan.
- Membantu memecahkan persoalan operasional secara kreatif.
- Mendorong setiap karyawan memahami dan menjalankan visi dan misi organisasi.
- Mengembangkan kemampuan diatas rata-rata (extra miles) dalam melaksanakan tugas dalam bekerja.
- Mempertajam dan memperlengkapi tingkat professionalisme para karyawan dengan standar terbaik.
No comments:
Post a Comment
Note: Only a member of this blog may post a comment.