Friday, September 25, 2015

Proses Seleksi di PT. Procter & Gamble Indonesia

Seleksi adalah proses pemilihan dari sekelompok pelamar, orang atau orang-orang yang paling memenuhi criteria seleksi untuk posisi yang tersedia berdasarkan kondisi yang ada pada saat ini yang dilakukan perusahaan. Seleksi merupakan hal yang sangat penting karena berbagai keahlian yang dibutuhkan oleh organisasi untuk mencapai tujuannya melalui proses seleksi.
Seleksi merupakan motivasi. Sekiranya orang tepat telah diseleksi, maka proses motivasi dengan sendirinya akan berjalan baik disebabkan orang itu sudah memiliki sikap dan perilaku yang baik, dan menunaikan tugas-tugasnya dengan system yang tertata.

Metode Seleksi Penerimaan Karyawan
Beberapa metode yang tepat untuk menyeleksi para calon karyawan menurut Malayu Hasibuan (2002:50), metode-metode tersebut diantaranya, sebagai berikut:


A. Metode Non Ilmiah 
Metode non ilmiah adalah seleksi yang dilakukan dimana dasar pemilihannya tidak didasarkan kepada kriteria atau standar ataupun spesifikasi jabatan, tetapi hanya berdasarkan kepada perkiraaan pengalaman. Metode ini merupakan metode seleksi yang berdasarkan tradisi lama atau metode lama, itu mempunyai kelemahan besar yaitu tidak mempunyai pegangan yang pasti akan tepat tidaknya seorang keryawan untuk memangku suatu jabatan.
Menggunakan bahan-bahan pertimbangan sebagai berikut:

1.      Surat lamaran bermaterai atau tidak. 
2.       Ijazah sekolah dan daftar nilai. 
3.       Surat keterangan pekerjaan dan pengalaman. 
4.       Referensi atau rekomendasi dari pihak yang dapat dipercaya. 
5.       Mengadakan wawancara langsung dengan pelamar yang bersangkutan. 

B. Metode Ilmiah 
Metode ilmiah adalah seleksi yang dalam pelaksanaannya berdasarkan kepada spesifikasi jabatan dan kebutuhan nyata yang akan diisi serta pedoman kepada kriteria dan standar tertentu. Seleksi metode ini merupakan pengembangan seleksi non-ilmiah.

Dalam metode Ilmiah berdasarkan ilmu pengetahuan diadakan test kepada calon karyawan yang mana nilai dan hasil test tersebut sangat berpengaruh terhadap pengambilan keputusa apakah karyawan tersebut diterima atau ditolak.

Langkah-Langkah Dalam Proses Seleksi di PT Procter & Gamble Indonesia
1.      Penerimaan Pendahuluan
Setelah proses perekrutan PT P&G melakukan proses penerimaan pendahuluan dengan menyeleksi para pelamar yang lolos syarat administrasi. Para pelamar yang lolos diberi notifikasi untuk mengikuti tahap selanjutnya, 

2.      Tes-Tes Penerimaan
Tes-tes penerimaan merupakan berbagai peralatan bantu yang menilai kemungkinan padunya antara kemampuan, pengalaman dan kepribadian pelamar dan persyaratan jabatan.
Ada bermacam-macam jenis tes penerimaan yang dilakukan oleh  P&G adalah sebagai berikut
a.      Tes-tes Psikologis (Psychological Test)
– Test kecerdasan (intelligence test)
– Test kepribadian (personality test)
– Test bakat (aptitude test)
– Test minat (interest test)
– Tes prestasi (achievement test
b. Tes Bahasa Inggris
c.   Tes-tes Pengetahuan (Knowledge Tests)

3.       Wawancara Seleksi
Para pelamar yang lolos di tahap tes penerimaan, mereka dipanggil kembali untuk mengikuti seleksi wawancara. Dalam tahap ini pewawancara mencari tahu apakah pelamar ini dapat melakukan pekerjaanya dan membandingkan manakah yang paling layak untuk dipilih untuk mengikuti proses selanjutnya.

4.      Wawancara Atasan Langsung
Atasan langsung (penyelia) pada akhirnya merupakan orang yang bertanggungjawab atas para karyawan baru yang diterima. Oleh karena itu, pendapat dan persetujuan mereka harus diperhatikan untuk keputusan penerimaan final.

5.      Evaluasi Medis
Pada umumnya, evaluasi ini mengharuskan pelamar untuk menunjukkan informasi kesehatannya. Di P&G proses pemeriksaan dibiayai penuh oleh perusahaan. Semua pelamar yang lolos di tahap ini diminta datang ke klinik/pusat kesehatan yang sudah ditentukan oleh P&G. 

6.       Keputusan Penerimaan
Tahap ini merupakan tahap akhir dari proses seleksi. para pelamar yang diterima akan diberitahu bahwa meraka telah lolos dan berhasil masuk menjadi karyawan P&G


Sumber:
http://dhelanoke.blogspot.co.id/2013/05/langkah-langkah-seleksi-pegawai.html
https://www.academia.edu/9052578/MSDM_Pengujian_Seleksi_Karyawan
http://www.kajianpustaka.com/2012/10/metode-prosedur-seleksi-penerimaan-karyawan.html
Itika, Josephat. Fundamental of Human Resource Management. Leiden: African Studies Centre.
Shapiro, Coyle. 2013. Human Resource Management. London: University of London


No comments:

Post a Comment

Note: Only a member of this blog may post a comment.